Batam, Seputarterkini.com: Kegiatan Patroli malam adalah salah satu upaya untuk mewujudkan kondusifitas wilayah serta mencegah perbuatan dari orang yang tidak bertanggung jawab serta perbuatan yang menjurus kriminalitas dan yang tak kalah penting adalah penyakit masyarakat.
Dalam patroli kali ini, Anggota Patroli Polsek Sekupang Aipda Benny dan Bhabinkabtibmas Tiban Baru Aipda Indoludin mendapati sepasang muda mudi yang tengah berduan di Taman Wijaya, Sekupang, hingga larut malam, Sabtu (1/10).
Petugas kemudian menegur pasangan itu dan memberi peringatan. Tak hanya itu saja petugas memberikan arahan untuk segera meninggalkan lokasi dan diberikan edukasi dampak negatif bahayanya keluar rumah pada malam hari.
Terlebih lagi kondisi Taman Wijaya Sekupang minim cahaya dan penerangan dikhawatirkan dapat memicu tindakan kejahatan dan asusila.
"Dengan teguran dan imbauan remaja muda-mudi itu kami minta untuk kembali ke rumah masing-masing," ujar Aipda Indoludin.
Kapolsek Sekupang Kompol Yudha Suryawardana mengatakan, pihaknya terus menggelar patroli pagi hingga malam hari guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman.
"Kami akan selalu hadir memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat," ujarnya.
Selain itu ia juga menghimbau kepada Orang tua hendaknya lebih maksimal lagi melakukan pengawasan terhadap pergaulan anak. Terlebih bagi anak yang masih berstatus pelajar agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Peran orangtua sangat penting dalam mengawasi anaknya. Jangan sampai anak-anak bermasalah dengan hukum. Kami imbau peran aktif orang tua dalam mengawasi anaknya," imbau Kapolsek. (*)